|
Yueqing Statue Symbol
in Chengmu Park |
Yueqing adalah kota pertama di negara China yang kami akan kenalkan di Blog ini, sebelum akhirnya kita berkeliling kota-kota lain di China.
Yueqing adalah
sebuah kota tingkat kabupaten di bawah administrasi Wenzhou, Provinsi Zhejiang, bagian timur Cina. Itu terletak di pantai Laut China Timur. Atau kami punya julukan sendiri yaitu Kota Pabrik Elektikal.
Mengapa kami sebut kota pabrik elektrikal, karena banyak sekali pabrik elektikal berdiri disini, mulai dari pabrik lampu, MCB, MCCB, AC Contactor, Relay, Timer, Switch gear, Push Button, Current transformer, Cable tie dan lain -lain.
Penduduk di kota ini masing terbilang banyak penduduk asli, sehingga dalam komunikasi sehari-hari masih banyak dari mereka yang menggunakan bahasa asli yang disebut "Yueqing Hua".
Fasilitas publik sudah cukup memadai, Tapi tidak ada salahnya jika kita mengetahui beberapa fasilitas publik di kota ini.
Sarana transportasi :
1. Bis dalam kota masih bersih dan baik ( yang memang baru 1 tahun terakhir ini mereka ganti bis baru) cukup dengan tarif 1 Yuan.
2. Taksi, tarif rata-rata dalam kota sekitar 10 Yuan di siang hari, dan 15 Yuan di malam hari.
3. kendaraan roda 3 (menyerupai bajaj) atau Becak dengan tarif rata-rata 5 yuan
Fasilitas Warga :
1. Shopping : Times Square, Supermaket C&U, mini market, hingga pertokoan kecil sepanjang jalan utama di kota Yueqing
2. Pasar Tradisional yang menjual berbagai macam makanan sehari-hari
3. Rumah Sakit : yueqing renmin(people's) hospital , yaitu RS. pemerintah Yueqing, Yueqing Fuyou Hospital untuk rumah sakit bersalin dan anak, Yueqing Dongnan (Southeast) hospital dan Yueqing Shuguang(Dawn) Hospital yaitu RS Swasta.
4. Taman Kota :
Chengmu Park (yang terletak di pusat kota), sering dipakai warga yueqing untuk beraktifitas sepatu roda, atau senam bersama yang di penuhi oleh 3 titik tempat arobik ( ada yang pakai musik china klasik, ada yang musik pop china, dan ada yang pakai musik dugem )
Dungda Park ( yang letaknya percis dibelakang rumah kami), taman ini berdekatan dengan kuil di atas gunung, dan taman ini adalah taman paling besar di kota Yueqing. Sehingga selain taman yang dikelilingi oleh pohon-pohon dan bunga, di tempat ini pun disediakan alat olah raga, lantai dansa, gasebo, danau kecil untuk main perahu-perahuan, hingga tempat bermain anak yang menyerupai taman hiburan bermain anak-anak.
|
Dungda Park |
Menuju kota Yueqing dapat di jangkau dengan menggunakan pesawat tujuan wenzhou, setelah tiba di bandara wenzhou, di parkiran bis terdapat bis antar kota yang langsung sampai ke kota Yueqing.
Jika perjalanan anda melalui kereta, gunakan kereta cepat (bullet fast train), maka bisa langsung membeli tiket tujuan yueqing , tapi sayangnya stasiun kereta tersebut belum sampai di pusat kota Yueqing, stasiun tersebut berada di kota Paize pinggiran pusat kota Yueqing. Jika kamu tidak terlalu malam tiba di stasiun Yueqing, masih banyak bis yang mengantar ke pusat kota, tapi jika terlalu malam tiba di kota Yueqing, maka harus menggunakan taksi gadungan yang berada di sekitar statiun, tarif yang dipatok oleh mereka hingga ke pusat kota sekitar 50 - 65 Yuan.
Jika perjalanan anda melalui bus jarak jauh, maka langsung saja meminta tiket di loket bis tujuan yueqing, maka kamu akan langsung di terminal bus di pusat kota Yueqing.
Jika kamu berpikiran untuk ke kota Yueqing, kalian tidak perlu khawatir karena ada orang Indonesia yang akan membantu kalian. Have fun!!! :)